Tanggal: 23 Maret 2016 (Akas 9m4d)
Menu 4★: beras putih, ikan patin, kacang polong, wortel
Nasi putih dimasak dengan air hingga menjadi nasi lembek. Ikan patin dicincang lalu ditumis dengan bumbu halus (bawang merah, bawang putih, kunyit). Kacang polong direbus hingga empuk lalu ditumbuk. Wortel dikukus hingga matang. Lemak tambahan tetap diberikan.
Camilan siang: puding hunkwe buah naga + pear
Puding disajikan dengan pear parut.
Resep puding hunkwe buah naga:
- Siapkan bahan:
- 1.5 sdm tepung hunkwe, larutkan dengan 2 sdm air
- 200 ml puree buah naga + air
- Didihkan puree buah naga.
- Masukkan larutan tepung hunkwe, aduk-aduk hingga tidak ada yang menggumpal.
- Tuang dalam cetakan puding, dinginkan.
Camilan sore: apel
Apel dipotong lalu diparut.
Write a Comment